Suzzanna Bernapas Dalam Kubur (2018)

Suzzanna Bernapas Dalam Kubur (2018)



Film Suzzanna Bernapas Dalam Kubur tayang mulai hari ini, Kamis (15/11/2018). Film yang disutradarai oleh Sony Soraya dan Anggi Umbara ini mencoba untuk  membangkitkan kembali kharisma  Suzzanna, yang selama ini dikenal sebagai ratu horor Indonesia.



Alur cerita film ini akan menghadirkan suasana ‘horror Indonesia’ zaman dahulu, meskipun produser film ini mengatakan kisah dari film ini benar-benar baru.

Film akan dimulai dengan latar cerita dari sosok Suzzanna (Luna Maya) dan Satria (Herjunot Ali) sudah tujuh tahun menikah tetapi belum dikaruniai anak, mereka tinggal di rumah bersama 3 orang pembantunya. Namun pada akhirnya Suzzanna hamil tetapi Satria sedang berada diluar negeri, dan meninggalkan istrinya seorang diri. Hal ni dimanfaatkan oleh 4 orang karyawan Satria yang memiliki dendam kepadanya dan berniat merampok rumah Satria, tetapi  justru malah menyebabkan Suzzanna tewas. 

Empat orang itu adalah Jonal (Verdi Solaiman), Umar (Teuku Rifnu Wikana), Dudun (Alex Abbad), dan Gino (Kiki Narendra). Mereka adalah karyawan Satria yang menyimpan dendam. 

Malam hari di mana perampokan terjadi, Suzzanna dibunuh dan dikubur begitu saja dibelakang rumah nya oleh keempat kawanan perampok tersebut. Akan tetapi esoknya, Suzzanna ada di rumah dan seolah tidak terjadi apa-apa.

Arwah Suzzanna yang mati penasaran kemudian membalas dendam. Ia mulai menghantui keempat perampok yang telah membunuhnya. Dengan wajah datar dan tampilan yang mencekam, ia mulai hadir di kehidupan para pembunuhnya. 

Film ini memang berniat menghadirkan Suzzanna secara utuh. Luna Maya yang menjadi pemeran utama terpilih karena memiliki kemiripan tulang pipi dengan Suzzanna. Sementara untuk menyamakan bagian wajah yang lain, Sunil Soraya, produser film sampai menyewa tata rias dari Rusia.

Selain Luna Maya dan Herjunot Ali, Suzzanna Bernafas Dalam Kubur diisi oleh Asri Welas, Opie Kumis, Ence Bagus, Norman R. Akyuwen, dan Lufthi Sandy.




1 komentar: